Polres Sergai Melaksanakan Kegiatan Trauma Healing Terhadap Keluarga Korban Tindak Kejahatan

- Penulis

Senin, 16 Desember 2024 - 09:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BURKAS.TOP, SERGAI |- Polres Serdang Bedagai (Sergai) melalui Tim Trauma Healing mengunjungi keluarga Korban tindak kejahatan inisial AS, Minggu pagi (15/12/2024).

Tim Trauma Healing ini dipimpin Kapolsek Pantai Cermin AKP Herwin, S.H., mengunjungi Supardi Harafea (44)  dan Rubiah Rubiah (33) warga Dusun 3 Desa Lubuk Saban Kecamatan Pantai Cermin Kabupaten Sergai selaku orang tua Korban tragedi yang terjadi pada hari Jumat 13 Desember 2024 silam.

Pada kegiatan ini, hadir sejumlah personel jajaran dari Polres Sergai, di antaranya Ipda Hendrik Simanjuntak, Kasi Dokkes Ipda Sinkesin Sinaga, Pa Bag SDM, Bhabinkamtibmas Pantai Cermin juga tenaga kesehatan dari Polres Serdang Bedagai.

Kepada keluarga Korban, Tim Trauma Healing melakukan pemeriksaan kesehatan kepada keluarga dari korban tersebut.dan memberikan Obat juga Vitamin.

Pada kesempatan itu, tim Trauma Healing menyampaikan turut berdukacita kepada Keluarga Supardi beserta Keluarga, atas kepergian putri tercinta, tim Trauma Healing juga menyampaikan kepada keluarga korban harus kuat menghadapi cobaan dan semua harus berserah kepada Tuhan. dan jangan berlarut larut dalam kesedihan.

Tim Trauma Healing memberikan motivasi kepada Orang Tua korban dan keluarga harus kuat secara fisik agar tetap sehat. Selain itu, Tim  juga memberikan uang duka dan sembako berupa, beras, telur, minyak goreng, gula dan teh untuk keperluan sehari-hari orang tua korban

Baca Juga :  Puluhan Orang Jadi Korban Modus Janjikan Kerja Keluar Negeri

Pada kesempatan itu, AKP Herwin menyampaikan agar tabah menghadapi cobaan ini serta mendoakan kepada pihak kepolisian supaya dapat mengungkap kasus tersebut.

“Laporkan jika memiliki informasi lain dapat segera memberitahukan kepada pihak Polsek Pantai Cermin atau dapat menghubungi Call Center 110 Sergai,” tutur Herwin.

Kasi Dokes IPDA Hendrik Simanjuntak, menyampaikan mewakili Kapolres Serdang bedagai turut berdukacita sedalam-dalamnya atas berpulangnya Putri bapak An. A S, juga menyampaikan kunjungan ini ialah untuk merefresh atau trauma healing yang dapat mengembalikan baik pikiran maupun kesehatan keluarga yang berduka cita

Ia juga menyampaikan bahwa dukungan penuh akan terus diberikan kepada keluarga, baik secara hukum maupun psikologis, sebagai bentuk tanggung jawab moral Polres Sergai

Terkait kegiatan tersebut, masyarakat setempat menyambut baik langkah Polres Sergai dan berharap agar tragedi serupa tidak terulang. Sejumlah warga juga turut menyampaikan simpati kepada keluarga korban dan mengapresiasi kehadiran tim trauma healing sebagai bentuk nyata kepedulian polisi terhadap warganya.

Kegiatan trauma healing ini menunjukkan komitmen Polres Sergai tidak hanya dalam menegakkan hukum, tetapi juga memberikan perhatian kepada korban dan keluarganya. Dukungan ini diharapkan mampu meringankan beban psikologis keluarga, sekaligus memperkuat rasa keadilan di masyarakat. *Supriadi Azhar.

Berita Terkait

Pencurian Pintu Musala Eks Sekolah Medan Putri, Polisi Ringkus Pelaku dan Dua Penadah di Medan Timur
Binrohtal Polda Sumut Tanamkan Nilai Iman dan Integritas dalam Pengabdian
Safari Kebangsaan Polres Labuhanbatu, Wujud Solidaritas Untuk Kerukunan dan Keharmonian Masyarakat
Polda Sumut Profesional dan Akuntabel, Tidak Ada Perlakuan Istimewa dalam Razia Narkoba di Medan
Ciptakan Sumut Bersih Narkoba, Polda Sumut Razia THM Kripton Medan 11 Positif Narkoba
Polres Asahan Gagalkan Penyelundupan 76 Kilogram Sabu, Polda Sumut Apresiasi Kinerja Jajaran
Polsek Patumbak Terus Tingkatkan Pelayanan Publik Lewat Quick Respon dan Pengungkapan Kasus
Polda Sumut Gelar Razia THM Platinum Bar dan Lion Bar & KTV,16 Pengunjung Positif Narkoba

Berita Terkait

Kamis, 13 November 2025 - 23:33 WIB

Pencurian Pintu Musala Eks Sekolah Medan Putri, Polisi Ringkus Pelaku dan Dua Penadah di Medan Timur

Kamis, 13 November 2025 - 23:24 WIB

Binrohtal Polda Sumut Tanamkan Nilai Iman dan Integritas dalam Pengabdian

Kamis, 13 November 2025 - 21:22 WIB

Safari Kebangsaan Polres Labuhanbatu, Wujud Solidaritas Untuk Kerukunan dan Keharmonian Masyarakat

Kamis, 13 November 2025 - 21:13 WIB

Polda Sumut Profesional dan Akuntabel, Tidak Ada Perlakuan Istimewa dalam Razia Narkoba di Medan

Rabu, 12 November 2025 - 21:45 WIB

Ciptakan Sumut Bersih Narkoba, Polda Sumut Razia THM Kripton Medan 11 Positif Narkoba

Berita Terbaru