Polda Sumut Gelar Upacara Kehormatan dan Renungan Suci di TMP Bukit Barisan

- Penulis

Minggu, 17 Agustus 2025 - 12:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BURKAS.TOP, MEDAN | – Tepat pukul 00.00 WIB, Upacara Kehormatan dan Renungan Suci dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 digelar di Taman Makam Pahlawan Bukit Barisan, Jalan Sisingamangaraja, Kota Medan, Sabtu (17/8) dini hari.

Upacara berlangsung khidmat dan penuh makna, sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan bangsa.

Hadir dalam kesempatan tersebut Kapolda Sumut, Irjen Pol. Whisnu Hermawan Februanto, S.I.K., M.H., bersama para Pejabat Utama Polda Sumut, Gubernur Sumatera Utara beserta jajaran Forkopimda, serta Pangdam I/BB dengan para pejabat utamanya.

Kapolda Sumut Irjen Pol. Whisnu Hermawan Februanto, S.I.K., M.H. menegaskan bahwa momen renungan suci ini merupakan pengingat bagi seluruh bangsa Indonesia, khususnya generasi penerus, agar tidak melupakan pengorbanan para pahlawan.

Baca Juga :  Tawarkan Sabu Kepolisi, Seorang Pria Dijebloskan Kepenjara.

“Semangat perjuangan para pahlawan akan selalu menjadi inspirasi bagi kita semua dalam menjaga persatuan dan membangun bangsa. Pengorbanan mereka adalah fondasi tegaknya NKRI, dan tugas kita hari ini adalah melanjutkan perjuangan itu dengan kerja nyata,” ujarnya.

Polda Sumut menegaskan komitmennya untuk terus menjaga keamanan, ketertiban, serta memperkuat sinergi dengan seluruh elemen bangsa dalam mewujudkan Indonesia yang maju dan berdaulat.

Upacara renungan suci ini menjadi momentum refleksi bahwa semangat para pahlawan tidak akan pernah padam, melainkan akan terus hidup dalam setiap langkah pembangunan bangsa.
(Red/M Taufik)

Berita Terkait

Polda Sumut Peringati Hari Pahlawan 2025: Teladani Nilai Perjuangan, Wujudkan Indonesia Maju
Polda Sumut Dan Tni Terus Gencarkan Razia THM, Tiga Pengunjung Golden Tiger Positif Narkoba
Kapolres Pelabuhan Belawan Beri Bantuan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir Rob
Polda Sumut Gelar Razia Gabungan di THM Helens Night Mart
Pererat Silaturahmi dan Sinergitas, Kabid Humas Polda Sumut Ngopi Bareng Wartawan Sumut
Polres Batu Bara Gelar Safari Kebangsaan Doa Polri Untuk Negeri
Kapolres Langkat Gelar Olahraga Bersama Siswa SLB Negeri Stabat, Wujud Kepedulian dan Dukungan untuk Anak Berkebutuhan Khusus
Gempar!! Seorang Wanita Ditemukan Warga Telah Tewas dengan Kondisi Bersimbah Darah

Berita Terkait

Senin, 10 November 2025 - 14:56 WIB

Polda Sumut Peringati Hari Pahlawan 2025: Teladani Nilai Perjuangan, Wujudkan Indonesia Maju

Sabtu, 8 November 2025 - 13:50 WIB

Polda Sumut Dan Tni Terus Gencarkan Razia THM, Tiga Pengunjung Golden Tiger Positif Narkoba

Sabtu, 8 November 2025 - 13:42 WIB

Kapolres Pelabuhan Belawan Beri Bantuan Sembako untuk Warga Terdampak Banjir Rob

Sabtu, 8 November 2025 - 11:55 WIB

Polda Sumut Gelar Razia Gabungan di THM Helens Night Mart

Sabtu, 8 November 2025 - 11:34 WIB

Pererat Silaturahmi dan Sinergitas, Kabid Humas Polda Sumut Ngopi Bareng Wartawan Sumut

Berita Terbaru