Edukasi Keselamatan, Sat Lantas Polres Sibolga Sambangi SMA Tri Ratna Lewat Program Police Goes To School

- Penulis

Selasa, 11 November 2025 - 18:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BURKAS.TOP, SIBOLGA | – Dalam upaya meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan berlalu lintas di kalangan pelajar, Polda Sumatera Utara (Polda Sumut) melalui Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Sibolga melaksanakan kegiatan “Police Goes To School” di SMA Tri Ratna Sibolga, Selasa (11/11/2025) pagi.

Kegiatan yang dimulai pukul 06.50 WIB hingga selesai ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Sibolga AKP Pennedi Sihotang, didampingi oleh Kanit Kamsel IPDA Dedi Kurniawan, PS. Kanit Turjawali Aipda Zulham Saleh Lubis, serta personel Sat Lantas Polres Sibolga lainnya.

Program Police Goes To School ini menyasar guru serta siswa-siswi SMA Tri Ratna Sibolga dengan tujuan memberikan pemahaman tentang pentingnya tertib berlalu lintas dan keselamatan di jalan raya. Dalam kegiatan tersebut, petugas memberikan sosialisasi mengenai peraturan lalu lintas, etika berkendara, serta dampak fatal dari pelanggaran yang dapat menyebabkan kecelakaan.

Kasat Lantas Polres Sibolga AKP Pennedi Sihotang dalam arahannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Sibolga untuk menanamkan kesadaran tertib berlalu lintas sejak usia dini.

Baca Juga :  Dirlantas Polda Sumut Beserta Muspika Bentuk Tim Terpadu Tertibkan Trotoar Dan Badan Jalan

“Kami berharap para pelajar tidak hanya memahami aturan lalu lintas, tetapi juga dapat menjadi pelopor keselamatan berkendara, baik di lingkungan sekolah maupun keluarga,” ujar AKP Pennedi Sihotang.

Melalui kegiatan ini, diharapkan:

1. Siswa, siswi, dan guru SMA Tri Ratna Sibolga memahami serta menaati peraturan lalu lintas di Kota Sibolga.
2. Masyarakat, melalui edukasi dari pelajar dan guru, turut berperan dalam menekan angka kecelakaan lalu lintas.
3. Tumbuhnya disiplin dan kesadaran keselamatan berkendara di kalangan pelajar.

Pihak sekolah SMA Tri Ratna Sibolga menyambut baik kegiatan sosialisasi ini dan menyampaikan apresiasi kepada Sat Lantas Polres Sibolga atas perhatian dan edukasi yang diberikan kepada siswa-siswi mereka.

Kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif hingga selesai. Melalui program edukatif seperti ini, Sat Lantas Polres Sibolga berharap kesadaran tertib berlalu lintas dapat terus meningkat dan angka kecelakaan di Kota Sibolga dapat ditekan secara signifikan.
(Red/M Taufik)

Berita Terkait

Kasat Polairud Res Sibolga Gelar, Police Goes To School di SMA Katolik Sibolga
Polres Sibolga Bentuk Generasi Muda Taat Hukum Melalui Police Goes To School di MAN Sibolga
Bangun Generasi Berkarakter, Kapolsek Sibolga Selatan Ajak Pelajar Hindari Tawuran dan Pengaruh Narkoba
Safari Kebangsaan, Kapolres Pematangsiantar Ajak Masyarakat Tolak Intoleransi dan Rawat Persatuan
Densus 88 Satgaswil Sumut Ajak Siswa SMA Katolik Kabanjahe Tanamkan Semangat Nasionalisme dan Tolak Paham Radikal
Dengan Humanis, Polwan Polda Sumut Laksanakan Pengamanan Aksi Unjuk Rasa di Kantor Gubernur Sumut
Polda Sumut Peringati Hari Pahlawan 2025: Teladani Nilai Perjuangan, Wujudkan Indonesia Maju
Polda Sumut Dan Tni Terus Gencarkan Razia THM, Tiga Pengunjung Golden Tiger Positif Narkoba

Berita Terkait

Selasa, 11 November 2025 - 19:10 WIB

Kasat Polairud Res Sibolga Gelar, Police Goes To School di SMA Katolik Sibolga

Selasa, 11 November 2025 - 19:01 WIB

Polres Sibolga Bentuk Generasi Muda Taat Hukum Melalui Police Goes To School di MAN Sibolga

Selasa, 11 November 2025 - 18:55 WIB

Bangun Generasi Berkarakter, Kapolsek Sibolga Selatan Ajak Pelajar Hindari Tawuran dan Pengaruh Narkoba

Selasa, 11 November 2025 - 18:48 WIB

Edukasi Keselamatan, Sat Lantas Polres Sibolga Sambangi SMA Tri Ratna Lewat Program Police Goes To School

Selasa, 11 November 2025 - 18:39 WIB

Safari Kebangsaan, Kapolres Pematangsiantar Ajak Masyarakat Tolak Intoleransi dan Rawat Persatuan

Berita Terbaru