BURKAS.TOP, TELUKDALAM – Pengurus Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Nias Selatan masa bakti 2025-2029 resmi dilantik. Pelantikan dipimpin langsung oleh Ketua Umum PBVSI Sumatera Utara, Wiko Lovino Siregar.
Pengukuhan pengurus ini dilaksanakan di Gedung Olahraga Badminton, Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Telukdalam, Kabupaten Nias Selatan pada Sabtu, 08 November 2025, mulai pukul 17.00 WIB hingga selesai.
Struktur Kepengurusan dan Pejabat yang Hadir
Struktur inti kepengurusan PBVSI Nias Selatan yang dilantik adalah:
- Ketua Umum: Aryanus Giawa
- Sekretaris: Eduar Sarumaha
- Bendahara: Rosdiana Duha
Acara pelantikan ini turut dihadiri oleh sejumlah pengurus PBVSI Sumatera Utara, termasuk Sekretaris Umum Edi Usmawan, Kabid Perwasitan Bambang Suryanto, Kabid Binpres Yan Asta, dan Wakabid Organisasi Harapan Zega.
Selain itu, hadir pula perwakilan dari Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Nias Selatan dan tokoh olahraga setempat, antara lain:
- Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora), Anggraeni Dakhi.
- Perwakilan dari Lanal Nias.
- Perwakilan dari Kejaksaan Negeri (Kajari) Nias Selatan.
- Perwakilan dari Polres Nias Selatan.
- Wakil Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Nias Selatan, Aperli Gulo.
Seluruh rangkaian acara pelantikan Pengurus PBVSI Kabupaten Nias Selatan masa bakti 2025-2029 berjalan dengan tertib dan lancar.
Pewarta: S. Nehe

















