Peran Pemuda Anti Narkoba dalam Membangun Dumai: Meneguhkan Generasi Berkualitas dan Peduli

- Penulis

Kamis, 22 Februari 2024 - 10:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DUMAI, BURKAS.TOP – Wali Kota Dumai dalam hal ini yang diwakili oleh Staf Ahli Syawir Qasim menghadiri Pelantikan Kader Inti Pemuda Anti Narkoba Kota Dumai (KIPAN) yang bertempat di Gedung Sri Bunga Tanjung, Kamis (22/02).

Adanya Pelantikan tersebut bertujuan karena maraknya para remaja yang menggunakan narkoba maka itu dibentuklah Pemuda Anti Narkoba Kota Dumai (KIPAN) agar dapat memberikan edukasi kepada para remaja tentang bahaya penyalahgunaan narkoba.

Pada kesempatan tersebut Staf Ahli Syawir Qasim menyampaikan bahwa peran Pemuda sangat penting dalam pembangunan suatu daerah karena
generasi muda adalah pemegang estafet kepimpinan daerah nantinya sehingga perlunya daerah memiliki generasi muda yang berkualitas.

“Dengan adanya identitas anti narkoba tentunya hal ini sejalan dengan program pemerintah dalam melindungi kaum millenial dari jeratan narkoba, KIPAN menunjukkan sinergitas dalam memberdayakan generasinya agar menjadi generasi yang kuat, sehat, dan peduli terhadap keadaan sosial kemasyarakatan dewasa ini,” ucapnya.

Baca Juga :  Seorang Wartawan di Kabupaten Siak jadi korban Pengancaman Untuk di Bunuh " Ketua KNPI Riau Bilang Ini.

Selain itu Beliau juga berharap Pemuda Anti Narkoba dapat melaksanakan program-program yang bermanfaat dan terus berproses dan berkarya serta juga bertanggung jawab dalam mengemban amanah.

“Teruslah berproses dan berkarya serta tetap bertanggung jawab atas amanah yang di emban, lakukan langkah-langkah konkrit dalam upaya memerangi narkoba, terus sosialisasikan mengenai bahaya narkoba kepada pelajar di sekolah dan juga masyarakat umum,” harapnya.

Turut hadir juga pada kesempatan tersebut yaitu, Forkopimda, Kepala BNN, Perwakilan OPD, Para Mahasiswa dan Pelajar serta Para Kader Inti Pemuda Anti Narkoba.(hdk)

Berita Terkait

Jumadi Terpilih sebagai Ketua DPD PW-MOI Bengkalis Periode 2025-2028 Melalui Pemilihan Ulang
Suhardiman Amby: HUT Kuansing Ke-26 Momen Merenung dan Bangun Negeri Bermarwah
Capaian Pembangunan Kuansing: Ekonomi Tumbuh 3,12% dan UHC 98% Dipaparkan Bupati di Paripurna
DPD PWMOI Kabupaten Bengkalis Resmi Membentuk Pengurus Baru Masa Bhakti 2025-2029
Perkuat Solidaritas, Ribuan Warga Ikuti Gerak Jalan Santai HUT Kuansing ke-26
Bupati Kuansing Buka Secara Resmi Festival Pacu Jalur HUT Kuansing Ke-26
Warga Antusias Meriahkan HUT Kuansing ke-26
Diduga Menyimpang, Proyek di SMKN 1 Bantan Dilaporkan ke Kejati Riau

Berita Terkait

Minggu, 12 Oktober 2025 - 22:00 WIB

Suhardiman Amby: HUT Kuansing Ke-26 Momen Merenung dan Bangun Negeri Bermarwah

Minggu, 12 Oktober 2025 - 21:01 WIB

Capaian Pembangunan Kuansing: Ekonomi Tumbuh 3,12% dan UHC 98% Dipaparkan Bupati di Paripurna

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 23:05 WIB

DPD PWMOI Kabupaten Bengkalis Resmi Membentuk Pengurus Baru Masa Bhakti 2025-2029

Jumat, 10 Oktober 2025 - 22:26 WIB

Perkuat Solidaritas, Ribuan Warga Ikuti Gerak Jalan Santai HUT Kuansing ke-26

Jumat, 10 Oktober 2025 - 21:41 WIB

Bupati Kuansing Buka Secara Resmi Festival Pacu Jalur HUT Kuansing Ke-26

Berita Terbaru